Berita Terbaru :
Home » » SMK NU Mekanika Buntet Pesantren Gelar Uji Kompetensi

SMK NU Mekanika Buntet Pesantren Gelar Uji Kompetensi

Written By SMK NU Mekanika on Senin, 12 Maret 2012 | 22.00

Buntet Pesantren (11/3). Sebagai salah satu bagian dari rangkaian evaluasi siswa tingkat akhir, SMK NU Mekanika Buntet Pesantren baru saja selesai menggelar Uji Kompetensi. Bertempat di Gedung SMK NU Mekanika Buntet Pesantren, hari ini (Minggu, 11/3) duapuluh tiga siswa dan siswi Program Keahlian Otomotif Teknik Kendaraan Ringan mengikuti Uji Kompetensi.

Uji Kompetensi ini mendatangkan penguji dari DUDI (Dunia Usaha dan Dunia Industri) yang berasal dari PT. Mitsubishi, Bapak Otong. Sedangkan dua penguji lainnya, Bapak Main Affandi dan Bapak Madroji adalah staf guru SMK NU Mekanika Buntet Pesantren. Dalam Uji Kompetensi ini, para peserta diuji kemampuannya dalam tiga hal, yaitu transmisi, tune-up dan kelistrikan. Kegiatan yang digelar sejak pukul 08.00 WIB ini berakhir pada pukul 15.00 WIB.

Lain halnya dengan empat belas siswa dan siswi lainnya yang berasal dari Program Keahlian Multimedia, Uji Kompetensi telah lebih dulu digelar pada hari Selasa (6/3) bertempat di SMKN 1 Lemahabang Kabupaten Cirebon. Sehari sebelum pelaksanaan ujian, siswa dan siswi SMK NU Mekanika mendapat bekal dari guru pembimbing, Bapak Wasum.

Dalam Uji Kompetensi tersebut, para penguji yang merupakan staf pengajar SMKN 1 Lemahabang menguji kemampuan siswa dalam hal manipulasi gambar menggunakan program photoshop. Hasil akhir dari Uji Kompetensi tersebut adalah karya siswa dalam bentuk media poster.

Nuruddin, salah seorang siswa program keahlian TKR mengungkapkan harapannya agar para siswa jurusan otomotif mampu bersaing dengan siswa dari sekolah-sekolah lain. Lain halnya dengan Intan, siswi program keahlian MM, berharap agar para siswa dapat mengembangkan ilmu yang didapat dari almamaternya, SMK NU Mekanika Buntet Pesantren.

Share this post :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. UNOFFICIAL - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger